Jumat, 23 Juli 2021

Organ Gerak Manusia dan Hewan ( IPA Tema 1)

 Bergerak adalah kegiatan berpindah tempat atau posisi

Alat gerak manusia dan hewan ada 2 :

1. Alat gerak aktif ( dapat bergerak sendiri)

    Yaitu otot

    Fungsi otot :

    - Menggerakkan tulang

    - Stabilitas tubuh

    - Sirkulasi darah

    - Membantu pernapasan dan pencernaan

Otot dapat bergerak sendiri karena adanya reaksi senyawa kimia Aktin dan Miosin


2. Alat gerak pasif ( Tidak dapat bergerak sendiri)

    Yaitu : Tulang / Rangka

Rangka adalah susunan teratur dari tulang -tulang yang disatukan oleh sendi.

Fungsi rangka :

1. Menegakkan tubuh

2. Tempat melekatnya otot

3. Melindungi organ vital (paru-paru, jantung dll)


Hewan ada dua jenis yaitu :

- Hewan Vertebrata 

    Yaitu hewan yang memiliki tulang belakang

    Contoh : Sapi, kambing,Iguana, Buaya, Ular dll

- Hewan Invertebrata

    Yaitu hewan yang tidak memiliki tulang belakang

    Contoh : Gurita, Laba-laba, Cacing, Belalang, Lebah, Siput,                               Capung, Ubur -ubur, Udang, Lipan dll


Contoh organ gerak hewan vertebrata dan invertebrata:

1. Kuda laut

    Organ gerak sirip ( sirip dada dan punggung )

    Termasuk sirip dorsal

2. Ular, Siput, Cacing

    Organ gerak perut ( otot perut)

3. Singa laut

    Organ gerak sirip ( deapan dan belakang)

    Sirip depan untuk berenang

    Sirip belakang untuk mengatur gerak

4. Trenggiling

        Organ gerak kaki

5. Gurita , Cumi -cumi, Ubur-ubur

    Organ gerak tentakel

6. Belalang

    Organ gerak kaki dan sayap

7. Bintang laut 

    Organ gerak Ampula 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Properti Tari ( SBdP tema 2)

  Properti tari adalah semua peralatan yang digunakan saat menari Fungsi properti tari : Menambah keindahan                                 ...